Gaya Rambut Ikal Pendek: Pilihan Stylish untuk Pria dan Wanita

9 hours ago 8

Fimela.com, Jakarta Gaya rambut ikal pendek seringkali menjadi salah satu pilihan favorit bagi pria dan wanita yang ingin tampil beda, stylish, dan tetap praktis. Ya, tak hanya memberikan kesan modern dan edgy, gaya rambut ikal pendek juga mampu menonjolkan tekstur alami rambut yang kerap terabaikan.

So, mau tahu apa saja gaya rambut ikal pendek yang cocok bagi pria dan wanita? Simak selengkapnya di bawah ini, ya!

1. Pixie Cut Ikal

Gaya rambut ikal pendek ini cocok untuk wanita berwajah oval dan tirus. Gaya ini memadukan potongan super pendek dengan tekstur ikal alami yang menghasilkan tampilan chic dan effortless.

Selain itu, gaya rambut ikal pendek ini juga sangat praktis dan minim perawatan, karena cukup gunakan mousse atau sea salt spray untuk mempertegas ikal. Dengan begitu, kesan yang ditampilkan akan terlihat feminim namun berani dan terlihat segar serta youthful yang cocok untuk tampilan kasual atau formal.

2. Curly Bob

Gaya rambut ikal pendek ini juga cocok untuk perempuan yang memiliki rambut ikal. Curly bob merupakan potongan rambut sebahu atau di atas bahu dengan bentuk melengkung yang mengikuti bentuk  wajah. Ikal alami pun akan memberikan volume yang elegan tanpa perlu banyak styling.

Curyl bob akan memberikan kesan stylish dan elegan yang cocok untuk tampilan profesional maupun santai.

3. Shaggy Curly

Shaggy curly cocok untuk pria atau wanita dengan rambut ikal longgar atau bergelombang. Gaya rambut ikal pendek ini memiliki lapisan-lapisan acak yang memberikan volume ekstra.

Potongan ini pun sangat fleksibel karena cocok dengan tampilan kasual atau edgy. Dengan begitu, shaggy curly akan memberikan kesan santai dan bohemian yang cocok untuk kamu dengan penampilan natural namun stylish.

4. Undercut Curly

Gaya rambut ikal pendek ini cocok diaplikasikan ke pria yang ingin tampil eksentrik. Gaya ini menonjolkan bagian atas yang dibiarkan ikal dan panjang, sementara bagian samping dan belakang dipangkas habis atau sangat tipis. Hal itu pun menciptakan kontras yang mencolok dan trendi.

5. Messy Curly

Nah, gaya rambut ikal pendek ini cocok diaplikasikan ke semua gender yang suka tampilan effortless, lho. Messy curly mengandalkan gaya acak dan tekstur alami rambut ikal yang menciptakan tampilan "berantakan".

Messy curly sangat cocok bagi kamu yang tak ingin ribet namun tetap ingin tampilan stylish. Kesan yang diberikan gaya rambut ikal pendek ini adalah natural dan artistik.

(*)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Read Entire Article
Beauty |